Selasa, 06 Agustus 2013

Belalang Biru: SAJAK JATUH *****

Belalang Biru: SAJAK JATUH *****:    oleh: at-Tin Lee Thary Awalnya... aku hanya berfikir untuk bisa menjaga. Menjaga hatiku dengan baik. Karena   aku terlalu sering me...

Kamis, 27 Juni 2013

ANGKUH


Aku mencari perlindungan..
Kutemukan itu dalam angkuh ku..
Aku membutuhkan perisai
Kutemukan itu dalam angkuh ku
Hingga saat nanti..

Senin, 10 Juni 2013

SEKARANG


       oleh: at-Tin Lee Thary
Sekarang..
Saat ini...
Hanya hal ini yang ingin ku tahui
Tak ingin tahu masa lalu
Tak ingin tahu masa depan
Hanya hari ini
Cukup hari ini
Jam ini, menit ini,detik ini
Tak ada yang lain
Hanya itu
Meski banyak yang tersimpan
Banyak kenangan
Banyak impian
Tapi aku hanya ingin hari ini
Hanya hari ini
Tak ada yang lain
Hanya apa yang terjadi hari ini
Hanya kebahagiaan yang ada hari ini
Hanya itu

Minggu, 02 Juni 2013

SAJAK JATUH *****


   oleh: at-Tin Lee Thary
Awalnya... aku hanya berfikir untuk bisa menjaga. Menjaga hatiku dengan baik. Karena  aku terlalu sering merasa menjadi korban dalam cintaku. Itu hanya perasaanku. Iya, hanya untukku.
Awalnya... aku menyukainya, menyukainya yang mengerti egoisku, yang tahu cara menyayangiku. Yang dapat berperan sekaligus menjadi kakak dan sahabatku. Dan dia memilih untuk menunggu.

Minggu, 26 Mei 2013

jatuh *****


Aku selalu...
Menatap punggungmu, tanpa berani melihat matamu
Memperhatikan langkahmu tanpa mampu menjajarinya

Senin, 20 Mei 2013

ITU AKU


      oleh: at-Tin Lee Thary

Itu aku...
Yang mengunci dari dalam
Tanpa ku tahu dimana meletakkan kuncinya

Itu aku..
Yang mengintip dari jendela
Dengan manis dan sedikit manja
Tanpa tahu bagaimana membukanya.

Senin, 06 Mei 2013

TUJUH KUNCI POKOK SISTEM PEMERINTAHAN SETELAH DAN SEBELUM AMANDEMEN


1.      Tujuh kunci pokok sistem pemerintahan menurut Undang-Undang Dasar 1945 sebelum amandemen:
1)      Indonesia adalah negara berdasar atas hukum yang dicantumkan dalam penjelasan.
2)      Sistem konstitualisme, artinya dalam penyelengaraan pemerintahan negara berdasarkan Undang Undang Dasar yang mengatur mekanisme pembagian kekuasaan.

Minggu, 28 April 2013

PELANGI PERSAHABATAN


PELANGI PERSAHABATAN
oleh : at-Tin Lee Thary

Rumah ini serasa neraka. Apa nggak ada yang ngerti kalo pertengkaran itu nggak bakal menyelesaikan masalah?. Selalu seperti ini, dan nggak ada yang menganggap aku ada…
Kemana aku harus pergi menghilangkan penat dan perih yang telah membusuk di hati ini?

Icha bangkit dari duduknya sembari menutup buku harian yang baru saja ditulisnya. Tadi ia sempat menelpon Zahra, teman karibnya agar menjemputnya di rumah sore ini. Namun ia tidak bisa. Padahal rasa sakit dan jenuh sudah bersarang dihatinya sejak seminggu yang lalu, saat Papi dan Maminya mulai bertengkar lagi. Icha sudah bosan menangis, karena ia tahu tangisnya tak akan menghasilkan apa-apa, dan sekarang ia ingin menceritakan kisah sedihnya kepada Zahra tapi sahabatnya itu tidak ada di sampingnya sekarang.
“Kemana aku harus pergi?” bisiknya menahan tangis.
Icha tetap berjalan tak tentu arah, sampai akhirnya langkahnya terhenti karena menatap sebuah gedung besar dengan cahaya remang-remang. Tempat yang dulu sering ia kunjungi untuk melepas penatnya, sebelum menggunakan jilbab yang kini senantiasa melindungi auratnya.
“Akankah ……” gumamnya bimbang.

Gadis kecil dibawah jembatan


oleh: at-Tin Lee Thary
 
Teringat ku diawal melihatmu
dengan pakaian kumal dan jemari kotor
kau tersenyum, bernyanyi dengan riang
ditengah jalan terik
untuk penghuni kendaraan yang terdiam
           

Rabu, 24 April 2013

KERINDUAN UNTUK SAHABAT


oleh: at-Tin Lee Thary

Kawan..
Enam tahun itu terlewati....
Waktu yang sangat lama
Waktu yang telah kita habiskan bersama
Waktu yang sangat kita nantikan...
Saat-saat yang sangat berat untuk melepaskan....
Saat-saat yang penuh air mata...

3 April 2013


oleh: at-Tin Lee Thary
Tak menyangka akhirnya akan begini juga..
Sudah ku katakan untuk tak membuatku merasa menang
Karena rasa itu begitu indah
Begitu melenakan

Mengapa kau menyalahkanku???
Saat aku ingin merubah sikapku
Saat aku sudah berusaha menghilangkannya

Minggu, 03 Februari 2013

angan sendiri


oleh: at-Tin Lee Thary

Hati ini kelabu
Maka jangan tanyakan lagi
Karena satu kata yang terucap akan begitu perih bagiku
Semua sayang itu
Semua cinta itu
Kau buat mati dalam kecewaku
            Saat ku merenung
Aku selalu bertanya pada diriku
Untuk apa mengharapkanmu??
Yang datang jika ingin

Selasa, 29 Januari 2013

Untuk Mama


oleh: at-Tin Lee Thary
17 tahun telah terlewati..
Aku telah belajar banyak hal darimu, Mama
Sampai-sampai, tak ada hal yang tak ku dapatkan tanpamu
Cinta, kasih sayang dan pengorbanan
Semuanya kau berikan padaku
Semua itu terlihat sempurna, Mama

SURAT KEGELISAHAN

oleh at-Tin Lee Thary
Sebenarnya, disaat kau mengucapkan hal itu, disaat kau menyatakan perasaanmu, aku sudah tahu kau tak akan pernah bisa menyayangiku. Memberikan kasih sayang seperti yang ku berikan padamu. Karena aku tahu, cinta yang kau berikan itu tidak lahir dari hatimu. Hingga beberapa saat kau memutuskan untuk meningalkanku, menyakiti hatiku. Ini membuatku semakin yakin.
Hal itu yang benar-benar membuatku sakit, membuatku terjatuh tanpa tahu bagaimana harus kembali berdiri tegap. Membuatku selalu berharap akan hadirmu... karena semua lukaku bisa terobati olehmu. Senyummu mengobati gundahku, tawamu mengobati sedihku, tatapanmu mengobati rinduku. Aku hanya ingin kau tahu, bahwa aku juga menyanyangimu, tapi apakah kau bisa mengerti?